Selasa, 09 Februari 2010

Toko Kelontong


Dijaman sekarang ini banyak sekali ditawarkan peluang usaha untuk usaha rumahan. Di sini saya akan mencoba berbagi pengalaman usaha yang sedang saya jalankan Alhamdulillah sudah berjalan sekitar 4 tahun yaitu usaha Toko kelontong dan sembako.

Toko kelontong (Bahasa Inggris: convenience store) adalah suatu usaha kecil yang umumnya menyediakan berbagai kebutuhan rumah tangga seperti sembako, obat-obatan, minuman ringan dan juga jajanan anak yang mudah diakses umum atau bersifat lokal. Toko kelontong sering ditemukan di lokasi perumahan atau perkampungan. Biasanya disatu kampung kita pasti akan menemukan satu hingga beberapa toko kelontong.

Usaha seperti ini pada prinsipnya adalah menjual barang dengan sebanyak-banyaknya. Dikarenakan keuntungan per item barang memang tak terlalu besar, namun dengan penjualan yang cukup banyak keuntungan yang di dapat pun bisa lebih banyak.

Untuk memulainya usaha ini kita harus mempersiapkan hal sbb

1. Modal
Tentunya modal merupakan hal terpenting dalam memulai suatu usaha, tanpa modal usaha kita tidak akan bisa berjalan dan terealisasikan. Modal usaha bisa dari uang sendiri, join dengan teman atupun kredit ke Bank dan lain-lain.

2. Tempat usaha / Toko
Untuk tempat usaha supaya kita bisa menekan pengeluaran kita bisa membuka toko di samping atau halaman rumah ataupun ruang tamu kita sulap jadikan toko tentunya hal ini bisa menekan modal yang kita keluarkan dan apabila tidak ada tempat di rumah kita bisa mengontrak toko atau rumah untuk dijadikan tempat usaha yang tentunya kita harus mencari lokasi yang strategis.

3. Etalase / Rak
Untuk memasarkan barang yang kita jual, kita harus mempunyai tempat untuk memajangkan barang salah satunya adalah Etalase dan rak.

4. Barang
Untuk mendapatkan barang yang akan kita jual, kita harus mencari barang dengan harga dasar termurah. biasanya di grosir-grosir sekitar kita. Untuk menyiapkan barang kita harus memperbanyak stock barang yang cepat habis atau terjual dan dipersedikit barang yang lama terjual yang tentunya hal seperti ini akan terlihat apabila usaha yang kita jalankan 3 s/d 6bln.

5. Proyeksi Keuntungan
Biasanya untuk mendapatkan keuntungan, kita bisa mengutip margin keuntungan sekitar 5% - 20% dari omset penjualan barang yang kita jual, atau kita ambil rata-rata keuntungan perhari +/- 10%
Pendapatan atau omset di setiap toko pasti berbeda tergantung dari banyaknya pembeli.
Contoh
Estimasi keuntungan
dari Omset per hari 500.000 x 10%
maka keuntunga yang didapat per hari Rp. 50.000,-

6. Tingkat Kesulitan
Setiap usaha kesulitan ataupun kendala pasti saja ada baik dari dalam maupun dari luar. Kendala dari dalam biasanya terjadi dikarenakan kita tidak bisa mengatur keuangan dengan baik misalkan pengambilan keuntungan atau operasional lebih besar dari keuntungan yang seharusnya kita ambil, persediaan barang yang kurang laku terlalu banyak dari pada yang sering keluar yang mengakibatkan stok barang menumpuk dan lain-lain.
Sedangkan kendala dari luar itu biasanya stok barang di grosir kosong mengakibatkan pembeli beralih ke toko lain. Disetiap toko kelontong yang berlokasi di perkampungan atau perumahan yang namanya pembelian secara kredit pasti akan ada aja nah disini bagaimana cara kita mengaturnya apakah pembayarannya seminggu sekali atau bulanan dengan pemberian limit kredit jangan terlalu besar dikarenakan kalau terlalu besar pasti akan menggagu flow keuangan kita untuk belanja, terutama kita mempunyai modal cadangan untuk pembeli yang kredit.
Pada dasarnya tingkat kesulitan menjalankan usaha toko kelontong tidak terlalu besar.

7. Estimasi Modal Toko Kelontong.
- Renovasi Toko 2.000.000
- Etalase / Rak 2.000.000
- Modal barang 16.000.000
- Sewa toko /th 5.000.000 (apabila kita tidak mempunyai tempat sendiri)

Total Modal 25.000.000,-

Catatan
Salah satu kunci sukses toko kelontong itu adalah pelayanan terhadap pelanggan..banyak lho pelanggan yang kembali ke toko kita hanya karena terkesan keramahan dan senyuman kita saat melayaninya…
dan jangan lupa juga siapkan uang receh untuk kembalian. Tak jarang ada pembeli yang tak jadi beli dikarenakan tidak ada uang kembalian, dan hal ini sepertinya sepele tapi akan mengurangi omset penjualan.

Semoga bermanfaat.

10 komentar:

Doni Patria Wardhana on 10 Februari 2010 pukul 22.57 mengatakan...

good......s

Admin on 12 Februari 2010 pukul 22.49 mengatakan...

ayo berwirausaha............

Anonim mengatakan...

"salam kenal"
salam kenalsmoga usaha anda selalu sukses.

Unknown on 14 Agustus 2010 pukul 13.48 mengatakan...

There are many websites cheap christian louboutin fernando sandal that sell brand name designer ladies handbags and will ship them right to your door. This often affords the discount christian louboutin shoes 70 off consumer the biggest selection and it also allows a chance to compare prices. It’s important to be careful when purchasing a louboutin shoes on sale quality designer bag in this way because you’ll want to be wary of imitations. uk christian shoes co Going to your local department store is a wonderful place to find a less expensive handbag. christian louboutin discount uk Most department stores don’t cater to women who are looking for a pricey handbag instead they have a varied selection christian louboutin boutique of reasonably priced and attractive ladies handbags

Unknown on 6 September 2015 pukul 21.06 mengatakan...

Rinciannya dapat gan, bisa dijadikan reverensi bisnis itu jika punya modal sgitu. .
thanks untuk sharingnya
Ashabul >>> Grosir Selimut Murah Surabaya

Unknown on 6 September 2015 pukul 21.07 mengatakan...

thanks gan
Grosir Selimut Murah Surabaya

Manajemen TheCash on 17 Oktober 2017 pukul 09.51 mengatakan...

Aplikasi Pengelola Toko dan Kasir POS. Termudah Terlengkap dan Gratis download. langsung aja download di -> Aplikasi Toko Kasir POS

Esmeralda on 12 September 2018 pukul 09.14 mengatakan...

mantab dah pokonya dan sangat bermanfaat terimakasih
Software Akuntansi Perusahaan

Unknown on 17 September 2018 pukul 09.25 mengatakan...

terimakasih atas informasinya sukses slalu
Software Bank Mini Sekolah Lengkap

Unknown on 17 September 2018 pukul 09.26 mengatakan...

terimakasih atas informasinya sukses slalu
Software Bank Mini Sekolah Lengkap

Posting Komentar

 

My Blog List

Followers

Blog Manajemen Diri Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template